Langsung ke konten utama

Manfaat Daun Pepaya

Manfaat Daun Pepaya – Di balik rasa pahitnya daun pepaya teryata menyimpan manfaat yang sangat baik bagi kesehatan tubuh kita. Daun pepaya ini sangat kaya akan kandungan vitamin dan mineral. Tidak heran ada jamu godong kates (jamu daun pepaya, daun pepayanya direbus pakai air dan airnya di minum), seperti yang kita ketahui jamu itu berasal dari tanaman yang memang kaya akan manfaat, bahkan Bapak Jokowi pun juga pernah minum jamu godong kates ini. Berikut manfaat dari daun pepaya yang harus anda ketahui.

Manfaat Daun Pepaya
  1. Sebagai Anti Kanker
    Menurut sebuah penelitian yang dilakukan oleh jurnal Ethnopharmacology, jus dari daun pepaya memiliki suatu zat yang memiliki sifat anti kanker dan juga dapat menyebuhkan kanker. Hebatnya lagi daun pepaya ini juga tidak bersifat racun, daun pepaya ini sudah banyak digunakan berbagai dokter di dunia sebagai bagian dari kemotrapi. Daun pepaya ini juga dapat meningkatkan respon sistem kekebalan tubuh terhadap kanker sehingga dapat di bilang sebagai anti kanker.
  2. Sebagai Anti Bakteri
    Daun pepaya memiliki lebih dari 50 senyawa yang dapat membunuh dan menghambat pertumbuhan bakteri pada tubub, salah satunya adalah senyawa karpain yang mampu menghambat pertumbuhan mikroorganisme seperti, bakteri, cacing, jamur, parasit, dan juga sel kanker. Kandung senyawa tannin pada daun pepaya dapat menghilangkan berbagai cacing di usus, menjaga kesehatan usus, dan juga melindungi usus dari infeksi yang bisa menyebabkan tifus. Dulu pun saya pernah terkena penyakit gatal-gatal pada kaki (pada bentol, gatal juga), nah di beri air rebusan daun pepaya di kaki saya dan alhamdulilah sembuh, ini berarti memang terbukti khasiat daun pepaya sebagai anti bakteri.
  3. Mencegah Demam Berdarah
    Seperti yang kita ketahui demam berdarah merupakan penyakit yang berbahaya dan juga mematikan. Daun pepaya ini di percaya berkhasiat sebagai pencegah demam berdarah, cara pengkonsumsinya bisa di rebus dan diambil air rebusannya lalu bila merasa pahit bisa di campur dengan madu asli.
  4. Menghilangkan Nyeri Haid
    Ini sudah terkenal menurut saya, banyak ibu-ibu jaman dulu meminum jamu daun pepaya untuk menghilangkan rasa nyeri saat haid (atau datang bulan) cara ini cukup efektif dan alami tentunya cara pada mengunakan obat buatan pabrik.
  5. Melancarkan Buang Air Besar
    Bila anda sedang sembelit susah buang air besar maka anda bisa mengkonsumsi daun pepaya, selain daun jambu biji, daun pepaya juga bisa melancarkan buang air besar. Daun pepaya ini akan memperbaiki sistem pencernaan tubuh kita dan juga menjaga kesehatan usus.
  6. Sebagai Obat Jerawat Alami
    Daun pepaya dapat membunuh dan menghambat pertumbuhan bakteri, yang merupakan penyebab timbul jerawat. Anda dapat menggunakan masker dari daun pepaya yang anda tumbul halus, gunakan masker selama 30 menit lalu bila 2 hari sekali untuk hasil yang maksimal.
  7. Mencegah dan Mengobati Penyakit Diabetes
    Pada daun pepaya terdapat senyawa yang dapat mengontrol kadar gula pada darah sehingga dapat mencegah dan mengobat penyakit diabetes ini, akan tetapi cara ini tidak berguna jika anda tidak mengimbanginya dengan pola hidup sehat.

Itu khasiat dan manfaat dari daun pepaya, sebenarnya masih banyak lagi manfaatnya yang mungkin belum kita ketahui. Semoga bermanfaat.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Cepat Menumbuhkan Kumis Alami

Seorang pria mungkin akan terlihat lebih macho apabila ia ditumbuhi kumis di sekitar area wajahnya, sehingga banyak para cowok ingin memiliki kumis yang lebat, sehingga mereka akan melakukan segala cara untuk menumbuhkan kumisnya. Para pria biasanya memanfaatkan obat-obat yang dijual di pasaran untuk menumbuh lebatkan kumisnya, namun pada kesempatan kali ini akan saya share bagaimana cara membuat kumis kita menjadi lebat tanpa harus menggunakan obat yang dijual di pasar, apotek, ataupun supermarket, karena menurut saya mengguankan bahan alamiah lebih baik, dan lebih hemat. Catatan : Untuk menggunakan bahan alami memang bisa, tetapi memang perlu kesabaran, karena prosesnya memang lama. Sedangkan, pada dasarnya memang kumis yang tebal dan kumis yang tipis, itu sendiri juga berdasarkan faktor genetik atau keturunan. Ada keluarga yang memiliki kumis yang tebal, ada juga keluarga yang memiliki kumis yang tipis, sekali lagi, memang itu semua tergantung dari hormon genetik atau keturunan. Dan

Makanan Penyebab Serangan Jantung

Makanan Penyebab Serangan Jantung  – Jantung merupakan salah satu organ tubuh manusia yang sangat penting, fungsi jantung sendiri adalah memompa darah dan mengalirkannya keseluruh tubuh, jadi bisa di jantung kita terjadi masalah maka akibatnya pun cukup fatal yaitu kematian. Serangan jantung sendiri merupakan penyakit penyebab kematian terbesar di indonesia. Maka dari itu kita haruslah menjaga kesehatan jantung kita, dengan cara rajin berolahraga, tidak merokok dan menghindari makanan-makanan yang dapat memicu serangan jantung. Berikut makanan yang harus anda hindari: Makanan Gorengan atau Berminyak Gorengan walaupun memang tidak bisa kita hindari, sulit juga rasanya untuk menghilangkan kebiasaan memakan gorengan. Gorengan sendiri mengandung banyak lemak dan kolestrol jahat yang tidak baik untuk kesehatan jantung anda. Konsumsi makanan berminyak yang berlebihan dapat menurunkan kinerja jantung kita dan dapat memicu datangnya serangan jantung. Maka dari itu di sarankan untuk tidak terla